Perwakilan Sembilan Negara Kunjungi Posyandu Malangan Giwangan

Warga RW 13 Malangan, Giwangan, Umbulharjo, Yogyakarta, nampak antusias menyambut tamu yang mengunjungi kampung mereka.

Bertempat di Balai RW 13 Malangan, para tamu dari sembilan negara tersebut mempelajari Posyandu yang ada di kampung Malangan, Kamis (4/7/2016).

Perwakilan sembilan negara tersebut yaitu Palestina, Afganistan, Uganda, Timor Leste, Pakistan, Vietnam, Laos, Kenya, dan Kamerun berkunjung ke acara bertajuk, "Third Country Trining Program on Maternal and Child Health Handbook".

Para peserta perwakilan sembilan negara tersebut, nampak menikmati pengalaman mereka di kampung Malangan. Selain mempelajari kesehatan ibu dan bayi, Peserta juga berkesempatan mencicipi berbagai makanan tradisional seperti beras kencur.

Khalima, perwakilan dari Palestina, mengaku sangat senang dengan sambutan yang diberikan. Apalagi di awal kedatangannya Khlima disuguhi hiburan shalawat.

Khalima juga mengajak warga Malangan untuk berkunjung ke palestina. Berada di Malangan menurut Khalima merupakan pengalaman menganggumkan.

Joseph, perwakilan Uganda, mengucapkan terimakasih kepada warga Malangan, yang menurutnya merupakan penduduk yang luar biasa.

"Akan banyak pelajaran yang bisa dibawa ke Uganda, termasuk langkah mengurangi angka kematian ibu dan anak," jelasnya. (*)



Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Perwakilan Sembilan Negara Kunjungi Posyandu RW 13 Malangan, http://jogja.tribunnews.com/2016/08/04/perwakilan-sembilan-negara-kunjungi-posyandu-rw-13-malangan.
Penulis: app
Editor: oda